Presbem dan Segenap Mahasiswa Uniba Madura Deklarasi Pemilu Damai dan Tolak Provokasi

    Presbem dan Segenap Mahasiswa Uniba Madura Deklarasi Pemilu Damai dan Tolak Provokasi

    SUMENEP - Presbem dan segenap mahasiswa Uniba Madura mendeklarasikan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 yang aman dan damai. Mereka juga menolak segala bentuk provokasi yang dapat memecah belah persatuan dan kesatuan Bangsa Indonesia.

    Deklarasi itu dibacakan oleh Presbem Uniba Madura Ubaidillah dan diikuti seluruh mahasiswa Universitas Bahaudin Mudhary ( Uniba ) yang hadir pada saat deklarasi. Senin (05/2/2024).

    "Dalam rangka menjaga persatuan dan kesatuan dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), " kata salah satu mahasiswa saat membacakan deklarasi Pemilu aman dan damai, seperti dalam keterangan yang diterima.

    Segenap Civitas Akademika Uniba Serukan Jaga Persatuan Jelang Pemilu 2024. Pada deklarasi itu setidaknya terdapat tiga poin. Di antaranya adalah, mengajak segenap mahasiswa Universitas Bahaudin Mudhary Madura menyatakan sikap dengan tegas bahwa Pemilu 2024 harus menjadi Pemilu  damai 2024.

    Kemudian, menolak segala bentuk upaya provokasi yang dapat memecah belah persaudaraan serta tindakan yang mencederai pesta demokrasi dan mewujudkan demokrasi yang bermartabat.

    "Akan mematuhi dan mentaati segala bentuk dan ketentuan yang berlaku serta menyelesaikan  permasalahan Pemilu Tahun 2024 sesuai dengan koridor hukum, " ujarnya

    Selanjutnya, Civitas Akademika mengajak warga negara yang mempunyai hak pilih agar menggunakan hak pilihnya sesuai dengan hati nurani dan tidak golput serta menghargai perbedaan pilihan setiap orang.

    "Kampus bukan tempat memecah belah. Sebaliknya kampus menjaga kondusivitas dan turut memberikan edukasi kepada komponen bangsa demi terciptanya pemilu yang jujur adil, aman dan damai, " tuturnya.

    Adapun, deklarasi Pemilu damai oleh Civitas akademika diikuti oleh kurang lebih 300 orang dan dihadiri Bupati Sumenep diwakili Asisten I Setda Kabupaten Sumenep Ir.  Didik Wahyudi., M.Si, Kapolres Sumenep diwakili Kasat Intelkam Akp Joko Setyono., S.E, Rektor Uniba Prof. Dr. Ir. H. Rachmat Hidayat., M.T., IPU., Asean., Eng, Wakil Rektor I Universitas Bahaudin Mudhary, Dekan Fakultas Teknik Universitas Bahaudin Mudhary, Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Bahaudin Mudhary, Ketua BEM Universitas Bahaudin Mudhary dan Para Mahasiswa. (*) 

    sumenep
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Ringankan Beban Warga, TNI Bantu Masyarakat...

    Artikel Berikutnya

    Cegah Stunting, TNI Dampingi Kegiatan Posyandu...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel
    Bantu Pencegahan Penyakit Kaki Gajah, Babinsa Kuala Kencana Dampingi Petugas Kesehatan Pada Saat Survey dan Pengambilan Sampel Darah
    Jelang Pemungutan Suara Pilkada 2024, Polda Jatim Terjunkan 743 Personel BKO Pam TPS
    Pimpin Apel Serpas Pengamanan Pilkada 2024, Kapolda Jatim Ajak Semua Pihak Jogo Jawa Timur
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan

    Tags